Hamim, Martapura 2024 – Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (HMP PGMI) sukses menggelar technical meeting sebagai bagian dari persiapan pembekalan anggota baru ke-VIII pada Kamis, 19 Desember 2024.
Kegiatan ini berlangsung di salah satu ruang lokal di Gedung Fakultas Tarbiyah, Institut Agama Islam Darussalam Martapura, dengan dihadiri oleh peserta anggota baru dan panitia dari pengurus HMP PGMI.
Acara technical meeting ini dipimpin langsung oleh Ketua HMP PGMI, Siti Rahmawati. Dalam sambutannya, ia menekankan pentingnya kegiatan ini sebagai awal pembekalan bagi anggota baru. “Technical meeting ini adalah langkah pertama untuk memberikan arahan dan kesiapan kepada peserta sebelum memasuki pembekalan. Kami berharap peserta dapat mengikuti kegiatan dengan semangat dan komitmen tinggi,” ujar Siti Rahmawati.
Adapun poin utama yang dibahas dalam technical meeting mencakup beberapa hal teknis, seperti daftar barang bawaan pribadi dan kelompok, pakaian yang harus dikenakan selama acara, pembagian kelompok peserta, hingga tata tertib dan peraturan yang wajib diikuti. Selain itu, panitia juga menyisipkan wawancara singkat untuk mengukur pemahaman awal para peserta mengenai organisasi HMP PGMI, yang bertujuan menilai kesiapan mereka mengikuti kegiatan ini.
Peserta Sedang Menyimak Arahan Dari Panitia |
Salah satu peserta technical meeting, Muhammad Fadhil Akmal, mahasiswa semester I, memberikan pandangannya dalam sesi wawancara. “Untuk technical meeting kemarin, menurut saya sudah cukup bagus dari semua unsur, terutama dalam penyampaian materi oleh panitia. Namun, saya merasa kurang nyaman dengan beberapa peserta yang lumayan berisik saat panitia memberikan penjelasan. Saran saya, panitia sebaiknya lebih tegas dalam menyikapi hal semacam itu agar suasana bisa lebih kondusif,” ungkapnya.
Panitia juga membahas pembagian kelompok peserta, yang bertujuan memudahkan koordinasi selama kegiatan pembekalan berlangsung. Dengan pembagian ini, diharapkan peserta dapat belajar bekerja sama dan berinteraksi lebih intens dengan rekan-rekan dalam kelompoknya. Acara ini tidak hanya membahas persiapan teknis, tetapi juga memberikan ruang kepada peserta untuk bertanya dan berdiskusi.
Salah satu sesi yang menarik perhatian adalah tanya jawab terkait tata tertib selama pembekalan. Beberapa peserta mengungkapkan kekhawatiran mereka terkait aturan tertentu, dan panitia dengan sabar memberikan penjelasan detail untuk memastikan semua peserta memahami peraturan yang telah ditetapkan.
Hiruk Pikuk Suasana Technical meeting |
Technical meeting yang berlangsung selama beberapa jam ini mendapat tanggapan beragam dari para peserta. Sebagian besar peserta merasa mendapatkan banyak informasi yang bermanfaat, meskipun beberapa memberikan masukan untuk perbaikan ke depannya.
Acara ditutup dengan pesan dari panitia kepada para peserta untuk mematuhi segala peraturan selama pembekalan berlangsung. Dengan technical meeting ini, panitia optimis kegiatan pembekalan anggota baru HMP PGMI ke-VIII dapat berjalan lancar dan mencetak anggota yang berkualitas serta mampu berkontribusi secara aktif dalam organisasi.